Langsung ke konten utama

Apa Manfaat Push Up Rutin Bagi Kesehatan Tubuh ? Baca Ini !!!!

Seni Pencak – Apa Manfaat Push Up Rutin Bagi Kesehatan Tubuh ? Baca Ini !!!! - Kesibukan kerja ,kendala waktu terbatas dan alat yang tidak memadai tidak bisa menjadi alasan bagi Anda untuk melewati olahraga.Selain olahraga lari,masih ada banyak bentuk olahraga lainnya yang bisa Anda lakukan,bahkan bisa Anda lakukan ketika sedang santai ,nonton televisi,waktu luang dan tanpa perlu menggunakan alat penunjang yang mahal.Salah satu latihan tersebut adalah push up.

Gerakan push up merupakan salah satu jenis olahraga yang khusus melatih kekuatan dan ketahanan tubuh.Lebih tepatnya lagi,push up termasuk olahraga ketahanan isometrik,yaitu gerakan yang dilakukan dengan menggunakan bendayang tidak bergerak guna memicu kontraksi otot tubuh.Olahraga yang melatih kekuatan ini memiliki beragam manfaat yang dapat membantu Anda mengurangi berat badan,meningkatkan keseimbangan tubuh,membuat jantung lebih sehat,menguatkan otot dll.Untuk lebih jelasnya simak ulasan manfaat push up lainnya dibawah ini :

17 Manfaat Rutin Bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat Push Up Rutin Untuk Pembentukan Fisik dan Kesehatan Tubuh


1.Untuk memperkuat otot perut

Jika anda melakukan gerakan push up yang benar posisi anda lurus dari kepala sampai kaki.Selain itu gerakan push up yang benar akan terlihat saat semua bagian tulang belakang rata,kaku dan terlihat stabil.Secara khusus gerakan tulang belakang yang rata dan stabil akan meningkatkan kekuatan otot perut.Selain push up,sit up juga baik untuk pembentukan otot perut.

2.Untuk memperkuat otot tubuh

Gerakan push up akan membuat beberapa otot tubuh bagian bahu,lengan dan dada aan terlatih dengan baik.Pada bagian bisep dantrisep lengan otot akan menarik kekuatan tubuh dengan cara yang sangat menarik.Semua bagian otot penggerak akan bekerja untuk bagian dada saat badan melalukan gerakan naik dan turun.Bagian lengan belakang yang mempunyai otot serabut kecil akan terlatih sehingga bisa menjadi lebih kuat.Jika olahraga ini Anda lakukan dengan benar dan terjadwal akan membentuk otot disekitar tubuh bagian atas.

3.Untuk  membentuk otot bagian dada

Dada adalah bagian tubuh yang berperan besar saat melakukan push up.Gerakan ini akan memaksa otot pectoralis untuk menarik dan menekan badan tanpa harus bertumpu pada bagian tubuh lain.Jika gerakan push up Anda lakukan dengan terjadwal,maka otot dada akan terjaga dan bisa membentuk masa otot yang sangat sehat.

4.Untuk membantu menguatkan tulang

Tulang menjadi kekuatan tubuh untuk berdiri, duduk dan melakukan berbagai macam gerakan. Masalah kesehatan tulang menjadi masalah umum, yang biasa diderita oleh laki-laki dan perempuan pada usia lanjut. Beberapa keluhan yang paling sering terjadi adalah masalah tulang keropos, nyeri sendi dan tulang rapuh.

Masalah tulang ini, bisa disebabkan karena tulang rawan pada tubuh tidak terbiasa melakukan gerakan saat masih usia muda. Jika tidak ingin mengalami masalah ini, maka bisa melakukan push up untuk memperkuat tulang rawan pada bagian tangan,pergelangan kaki,bahu dan lengan.

5.Untuk menstabilkan otot bahu

Kelainan bahu yang tidak seimbang dapat diatasi dengan olahraga push up secara rutin. Saat badan melakukan push up, maka kekuatan otot bahu terletak pada bagian bahu atas atau otot deltoid. Otot ini akan menjaga gerakan bahu agar kuat, stabil dan seimbang seperti melakukan pergerakan renang.

6.Untuk meningkatkan masa otto bisep dan trisep

Biasanya untuk membentuk masa otot bisep dan trisep dilakukan dengan metode latihan angkat beban, pada olahraga fitness. Tapi jika tidak mempunyai banyak waktu, maka bisa melakukan push up secara teratur.Hal ini terjadi saat badan bergerak naik dan turun dengan tekanan pada kekuatan otot lengan. Jika push up dilakukan dengan gerakan yang benar maka perkembangan otot bisep dan trisep akan terjadi dengan cepat dan sesuai dengan keinginan kalian.

7.Untuk memperbaiki postur tubuh

Beberapa masalah postur tubuh seperti tulang belakang yang kurang tegak, bahu yang tidak seimbang atau lengan yang kurang stabil masih sering kita jumpai. Biasanya dokter akan merekomendasikan untuk melakukan terapi tertentu. Namun hal ini bisa diperbaiki dengan melakukan push up secara rutin.Gerakan push up secara sekaligus, akan melatih otot tubuh, membentuk kekuatan otot dada, lengan dan bahu sehingga postur tubuh bisa menjadi lebih baik. Secara umum manfaat olahraga pada gerakan push up juga bisa meningkatkan sistem kemampuan tubuh secara seimbang.

8.Untuk membentuk perut

Jika ingin memiliki perut six-pack, dengan cara yang mudah dan hemat maka lakukan saja gerakan push up. Gerakan push up akan mempertahankan semua otot perut, pinggul dan tulang belakang.Saat badan bergerak naik atau turun maka otot perut akan bekerja maksimal untuk mempertahankan bentuknya. Dengan cara ini maka otot perut akan terlatih sehingga bisa terlihat sebagai otot yang kuat dan bagus.

9.Untuk melatih otot jantung

Orang yang sering melakukan push up terbukti memiliki otot jantung yang lebih kuat daripada orang yang tidak melakukan push up. Gerakan rutin pada push up telah membuat otot jantung bekerja lebih banyak sehingga aliran darah juga menjadi lebih kuat. Hal ini juga membuat sistem metabolisme dalam tubuh menjadi lebih baik.

10.Menyeimbangkan (balance) ukuran tubuh

Push up banyak memanfaatkan kerja otot bahu, lengan dan dada. Jika diperhatikan maka gerakan push up cenderung akan membuat otot pada bagian bahu, lengan dan dada memiliki ukuran yang besar. Namun hal itu tidak sepenuhnya benar, sebab saat gerakan push up terjadi maka kekuatan otot perut, tulang belakang, dan panggul juga akan bekerja. Hal inilah yang membuat gerakan push up bisa membentuk otot pada bagian atas dan bawah tubuh menjadi lebih seimbang.

11.Untuk menghilangkan lemak tubuh (program diet)

Menghilangkan lemak dari tubuh adalah keinginan mutlak bagi semua orang yang sedang diet. Push up bisa menjadi salah satu latihan ringan yang mendukung program diet. Gerakan rutin untuk menaikkan badan dan menekan badan dengan tumpuan pergelangan tangan ini bisa menghilangkan lemak di sekitar pantat, panggul dan juga lengan.

Saat push up, otot-otot pada bagian tubuh akan saling tarik menarik dan melakukan dorongan yang kuat untuk menahan beban tubuh. Sistem kerja otot akan mendorong proses metabolisme dalam tubuh dan proses inilah yang akan membuat lemak bisa menghilang dan menjadi sumber tenaga bagi tubuh Anda.

12.Dapat mencegah osteoporosis

Kesehatan tulang memang harus kita pelihara sejak masih  usia muda. Meskipun beberapa masalah penyakit tulang seperti osteoporosis terjadi saat usia lanjut, namun penyakit ini bisa dicegah sejak awal. Melakukan gerakan push up secara rutin ternyata juga bisa melatih kepadatan tulang pada seluruh bagian tubuh.

13.Untuk melatih daya tahan tubuh

Daya tahan tubuh sangat penting untuk kesehatan karena bisa meningkatkan kebugaran tubuh. Tubuh yang terlihat lemah kurang menarik dan cenderung lebih mudah terserang penyakit. Selain mengkonsumsi manfaat buah-buahan , latihan push up secara teratur akan meningkatkan sistem ketahanan tubuh. Namun pada dasarnya gerakan push up akan memancing tubuh agar mampu melakukan gerakan yang sama secara terus menerus. Hal inilah yang akan membuat orang yang sering melakukan push up akan terlihat lebih bugar.

14.Dapat meningkatkan sistem metabolisme tubuh

Metabolisme tubuh merupakan proses untuk mengolah berbagai bahan yang masuk ke tubuh untuk mempertahankan fungsi organ tubuh dan meningkatkan sistem kerja tubuh. Masalah metabolisme sering menyebabkan berat badan berlebih, timbunan lemak pada tubuh dan kesehatan yang buruk. Gerakan push up yang bisa memancing gerakan penting untuk otot dada, kaki, tulang belakang, lengan dan bahu ternyata bisa meningkatkan laju sistem metabolisme.

Otot yang terlatih akan mendorong sistem otot dalam tubuh sehingga aliran darah dalam tubuh menjadi lebih lancar. Jika aliran darah dan oksigen yang mengalir pada pembuluh darah terjadi dengan baik maka metabolisme tubuh juga akan berjalan dengan baik.

15.Dapat mengatasi dan mencegah sarcopenia

Sarcopenia adalah kondisi dimana massa otot mengalami penurunan dikarenakan adanya penuaan pada otot. Salah satu penyebab terjadinya sarcopenia adalah kurangnya aktivitas yang memicu masa otot semakin menurun. Oleh karena itu perlu untuk melakukan olahraga yang dapat meningkatkan kekuatan seperti push up.

16.Dapat meningkatkan hormon pertumbuhan

Melakukan olahraga ini juga sangat bermanfaat untuk membantu dalam meningkatkan petumbuhan HGH, karena hormon ini sangat dibutuhkan oleh tubuh dalam jumlah yang cukup besar.

Demikianlah 16 manfaat push up secara rutin untuk kesehatan tubuh.Jika Anda ingin mendapatkan tubuh yang sehat, bugar, dan bentuk tubuh dengan berat badan yang ideal, buang jauh-jauh rasa malas dan beragam alasan, dan mulailah berpikir tentang manfaat yang bisa didapatkan. Dan segera mulailah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga, menjaga pola makan dan beristirahat secara teratur.Terima kasih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CARA MEMASANG SABUK dan MELIPAT BAJU KARATE

Seni Pencak - Cara Memasang Sabuk (OBI) dan Melipat Baju (DOGI) – Hellow sahabat Seni Pencak masih punya semangat latihan.hehe dalam pertemuan kali ini kita akan membahas cara memasang sabuk dan melipat baju Karate dengan benar.Dalam bahasa Jepang sabuk disebut juga OBI dan seragam yang dipakai untuk latihan disebut juga DOGI.Setiap cabang olahraga beladiri pasti mempunyai seragam khas dan sabuk yang berbeda-beda.Ada yang berwarna hitam,putih,merah dan sebagainya. Dalam memakai seragam dan sabuk pasti ada aturannya,mengapa bisa begitu? Karena dengan pemakaian seragam yang benar maka gerakan kita tidak terganggu dengan baju yang kita pakai sedangkan untuk sabuk bukan hanya sekedar mengikatnya akan tetapi ada tehnik tersendiri untuk pemasangan sabuk.Dengan pemasangan sabuk yang benar akan terhindar dari kontraksi perut atau disebut juga ketedun.Beladiri mempunyai banyak gerakan maka kita harus persiapkan dari yang terkecil dulu mulai dari Pemasangan Sabuk (obi) dan Melipat Baju Karate

15 Aliran Beladiri Paling Mematikan dan Ditakuti Seluruh Dunia

Seni Pencak – 15 Aliran Beladiri Paling Mematikan dan Ditakuti di Seluruh Dunia - Ngomong-ngomong tentang aliran beladiri banyak sekali macamnya.Lalu apa aliran seni beladiri yang paling di takuti dan mematikan di Dunia ? Pada dasarnya kita belajar beladiri tidak lain hanya untuk mempertahankan diri dari serangan musuh dan menjaga agar badan tetap sehat.Apabila Anda belajar belajar beladiri jangan salah digunakan ya guys. Di Dunia ini banyak sekali aliran beladiri,setiap wilayah mempunyai ciri khas masing-masing,namun tujuannya tetap sama yaitu untuk mempertahankan diri dan kesehatan.Untuk itu Seni Pencak akan menyuguhkan urutan seni beladiri yang paling ditakuti dan mematikan di seluruh Dunia.Yuk simak artikel dibawah ini. 1.Perguruan Pencak Silat Siapa yang tidak tahu pencak silat,salah satu seni beladiri yang berasal dari Asia Tenggara.Beladiri ini sangat terkenal di Indonesia ,Malaysia,Filippina,dan penyebaran suku bangsa melayu Nusantara.Asal mula ilmu beladiri di Nu

TATA CARA UPACARA dan TRADISI KARATE

Seni Pencak - Tata Cara Upacara dan Tradisi Karate – Pemberian penghormatan dapat dilakuan kapan saja dan dimana saja baik sedang berpakaian karate maupun tidak.Biasanya penghormatan dalam Karate ditujukan kepada semua Karateka senior atau yang lebih tinggi sabuknya baik tingkat RYU atau tingkat Dan-nya.Semua karateka yang pernah atau lenih dulu mengikuti latihan karate,tapi karena suatu hal tidak dapat melanjutkan latihan,kepada orang yang bukan karateka tetapi aktif mengabdikan dirinya pada organisasi karate. Untuk yang saya sebutkan di atas tadi biasanya penghormatan diberikan kepadanya.Bagaimana cara memberikan hormatnya? Perhatikan di bawah ini : CARA MEMBERI PENGHORMATAN KARATE 1.Posisi Berdiri Kakirapat,telapak tangan terbuka dsamping badan kemudian badan sedikit membungkuk 30 derajad ke depan sambil menganggukkan kepala.Perlu diingat penghormatan ini di tujukan kepada bendera MerahPutih lambang FORKI. Untuk penghormatan kepada sesama karateka (guru,pelatih,senpai,